Blog komunitas YODANGERS ini sebagai pengganti nama dari blog sebelumnya yaitu http://vote-for-odha.blogspot.com Blog ini sebagai media share kreatifitas dan segala info tentang YODA Indonesian Idol 2012. Kunjungi basecamp kami di Jalan Ampera no. 28 Kebumen, Jawa Tengah
Sabtu, 31 Maret 2012
FORMAT SMS DUKUNGAN BAGI PRATTYODA BHAYANGKARA
Kamis, 29 Maret 2012
Bukti Dukungan dan Simpati Pendukung Odha
Satu lagi YODANGERS yg kreatif, admin tahu banget usaha kamu buat ngegambar ini sketsa, maka layak sekali dapat apresiasi dari kami para admin disini. Thanks buat pemilik akun twitter @mutiarakhairul, kamu kreatif dan gambarnya jg bagus,makasih yaa. ini nih gambar sketsanya :
Rabu, 28 Maret 2012
Indonesian Idol News : Tampang Meyakinkan Prattyoda
AKUN PALSU TWITTER MENGATASNAMAKAN ODHA
Selasa, 27 Maret 2012
Persiapan Prattyoda sebelum Berangkat Ke Jakarta Kemarin
Idol Update : Prattyoda Lanjut Terus di Babak Eliminasi II

Selasa, 20 Maret 2012
Bikin Lagu Bareng Yuuk... (Odha's Project With Friends-->That is YOU guys)
Dear teman,
Terima kasih atas dukungan dan support yang kalian berikan kepadaku. Semakin hari aku semakin merasa diperhatikan dan didukung oleh kalian melalui blog ini, akun twitterku dan facebook serta banyak media sosial lainnya. Tak ada ucapan terima kasih yang bisa setara dengan yang kalian lakukan padaku. Maaf kalo tidak semua keinginan kalian bisa aku berikan. Semoga kalian tidak kecewa karenanya ya.. ;-) dengan alasan itu, gimana kalo kita bikin project bareng? project apa? Project bikin lagu dimana lirik dan syair lagu ini nanti berasal dari kalian. Maksudnya? Iya, lirik untuk lagu KITA ini nanti berasal dari sumbangan kalian di akun twitterku atau di facebook ku. Kenapa aku sebut ini LAGU KITA? karena lagu ini murni berasal dari kalian dan untuk kalian semua para Yodangers tercinta.
Aku punya ide untuk bikin sesuatu yang 'real' alias nyata yang bisa aku sumbangkan buat kalian dan bukan cuma sekedar 'say hello' atau emoticon gak jelas yang belum tentu menghasilkan apa-apa. Kalaupun lagu ini bisa hits (ngarep-banget) maka hasil dari lagu ini juga akan aku sumbangkan untuk keperluan sosial. Setuju gak? Maaf kalo aku jelasin soal ini gak begitu jelas, maka aku serahkan kepada admin blog ini untuk realisasi dan mewujudkan 'ide' aku ini.
Oke teman, aku tunggu yaa.... keep rock and rocking guyss... ;-) Trims.
7. Contoh kiriman lirik gini---> @YODANGERS #laguyodangers Kuingin selalu bisa ngerock abis
8. Lirik keseluruhan lagu adalah kompilasi dari twits kamu yang dipilih dan disortir oleh Odha.
9. Lagu ini akan dinyanyikan sama Odha dan Today Band.
Pfiuh, semoga admin bisa cukup dengan jelas menerangkan hal diatas tadi, dan semoga kalian tidak bingung mencernanya yaa.... dan yang paling penting ditunggu sumbangan lirik kalian untuk Odha's Project ini.
Link artikel ini :
Akun Twitter YODANGERS
Akun Facebook Odha
Beranda Blog ini
Senin, 19 Maret 2012
Bring Back Old Memories Again ;-)
Buat Odha chill out dude, buat intermezzo aja ini, buat ngingetin kamu darimana kamu berasal dan bagaimana kamu dulu... Supaya besok kalo udah terkenal gak sombong dan bikin ilfil penggemarmu... Semangat Odhaa... ;-)
Minggu, 18 Maret 2012
Request When I See You Smile by Bad English Cover by Odha and Today Band
Sebagai rasa terima kasih atas dukungan teman pembaca blog ini, admin sedang mengusahakan untuk menyampaikan request lagu yang dibawakan Odha saat audisi kemarin yaitu Alamat Palsu by Ayu TingTing.... He..he.. Salah ding, tentunya, of course, the one and only song 'When I See You Smile By Bad English yang nantinya akan di cover sama Odha dan band nya yaitu Today Band.
admin sudah menyampaikan request ini ke Odha dan dijawab sama Odha nunggu waktu dia longgar dan Today juga bisa kumpul semua dan yang TERPENTINGGG adalah-bukti kalo pada mau request-komentar dari pembaca blog yang request di tajuk artikel ini mencapai jumlah 100 orang. Wah, syarat yang bisa dibilang gampang-gampang susah ini, kira-kira pembaca blog ini bisa terima tantangan dari Odha dan Today Band? ditunggu ya komentar nya di tajuk artikel ini sampai 100 supaya bisa direalisir sama Odha and his Band...
Hasil Polling Lagu Yang akn dinyanyikan Odha
Seperti yang sudah diduga oleh Admin sebelumnya, banyak pembaca blog ini yang memilih Odha untuk membawakan lagu ber-genre Rock. Bisa dilihat digambar diatas, ada 82 orang memilih Odha membawakan lagu rock atau sekitar 82%, sisanya memilih musik ber-genre Jazz dan Pop. Hasil dari polling ini admin sampaikan kepada Odha dan dia mengucapkan banyak terimakasih kepada pembaca blog sekalian yang telah meluangkan waktunya mengikuti polling ini. Kedepan dia berjanji akan lebih nge-rock lagi dengan memilih lagu-lagu bertema rock juga.
Tetap ikuti dan baca blog ini ya dan jangan lupa ada polling berikutnya untuk diikuti yaitu Penampilan bagaimana yang pas dengan Odha dipanggung ;-)
Keluarga Odha Lagi Nonton Idol ;-)
Senin, 12 Maret 2012
Lagu Ciptaan Odha - Silahkan Pergi -- (Update Youtube streaming)
Rupa-Rupa Dari Social Media Dan Forum Tentang Odha
Minggu, 11 Maret 2012
Dukungan Bupati Kebumen Buyar Winarso
Medio pertengahan Pebruari, Odha minta doa restu kepada Bapak Bupati Kebumen, Buyar Winarso, dan diterima oleh beliau diruang kerjanya yang asri dikantor Pemkab Kebumen. Tanggapan beliau sungguh sangat menyejukkan hati, selain orangnya ramah dan merakyat sekali, beliau juga mendukung penuh langkah Odha untuk mengikuti ajang tarik suara Indonesian Idol 2012 ini. Selain memberikan restu, beliau juga turut menyokong segala keperluan Odha demi suksesnya Odha ditahap berikutnya. Selain itu beliau juga memberikan wejangan, agar selalu giat beribadah dan berdoa karena tanpa adanya bantuan dari Allah SWT, kita bukanlah siapa-siapa.
Admin yang menemani Odha menghadap pak Bupati juga melihat sendiri, betapa Bapak Bupati ini ternyata sangat suka seni dan orangnya sangat ramah, tidak bersikap formal pastinya, dibuktikan dengan foto-foto yang sempat admin abadikan. Sangat terlihat jiwa ke-bapakan dan mengayomo beliau terhadap Odha. Oh iya, gayanya gaul juga waktu diminta foto bareng Odha. Cekibrot ya teman......
Video Klip Odha dan band nya
Kedai Susu Amor, Tempat Odha Jualan Susu
Kedai ini yang punya namanya Ajik, bersama Odha yang ikut bantu jualan dia buka kedai ini medio 10 Desember 2011 lalu. Susu yang dijual disini ada susu sapi rasa strawberry, coklat, vanila atau bagi yang suka hanya rasa susu sapi saja juga ada. Rasanya enak dan dengan harga yang terjangkau. Selain itu sehat... He...he... Bagi yang berminat, bisa langsung datang kesana atau hubungi nomer Ajik yang ada di spanduknya itu. Atau bisa juga hubungi Odha untuk pesan ;-)
Foto Odha di kafe susu Amor dan teman-temannya
Mudah-mudahan kedai ini makin tambah ramai besok dan bisa laris manis, amieen.
Bad English, When I See You Smile ;-)
Sabtu, 10 Maret 2012
Tanggapan Odha Terhadap Pendukungnya
Aku sangat merinding dan terharu atas dukungan teman-teman semua, sungguh aku tidak menyangka kalo langkahku mengikuti audisi Indonesian Idol 2012 ini bisa mendapatkan dukungan luas dan sangat membuatku tersanjung. Aku harap apapun hasil yang kuraih di ajang Indonesian Idol ini bisa diterima oleh teman semua. Pada kesempatan ini aku juga mau nitip ucapan terima kasih untuk teman seperjuangan dalam bermusik ku, yang mengajariku lika-liku panggung dari NOL.
Terutama untuk teman-teman band ku dulu dan sekarang, MaleRose Band-band ku pertama, rekan band D'Jas-band ku yg kedua, dan Today Band-band ku sekarang...Kalian semua myg membesarkanku didaerah, mengenalkan aku pada masyarakat shg mereka bisa tahu eksistensiku, semoga aku bisa terus lanjut dan benar-benar jadi kebanggaan buat teman-teman semua yg sudah mendukung dan mendoakanku... karena tanpa kalian TIDAK AKAN PERNAH ADA Odha seperti yang kalian kenal sekarang... Terima kasih..
Begitulah ungkapan perasaan Odha sekarang, yang baru saja 5 menit diterima di hape admin. Semoga apa yang diucapkan dan dirasakan oleh Odha bisa tersampaikan kepada teman semua.
Tetap dukung dan doakan Odha ya, jangan lupa vote dia saat ajang eliminasi besok.
Salam hangat,
Admin